Tentang Kami


Cintamakkah adalah komunitas persahabatan yang terbuka bagi setiap insan yang cinta dan rindu akan kota suci Makkah Almukarramah. Para  sahabat dari berbagai penjuru dunia dapat mengasah fikiran dan mengemukakan ide-ide cemerlangnya di sini,  bertukar skill dan kemampuan, menyatukan gerak dan langkah, yang berujung pada sampainya niat setiap insani untuk berada di jantung kiblat kaum Muslimin ini.

Cintamakkah berdiri pada bulan Ramadhan 1435 H./ Jul 2014 di kota suci Makkah. Di salah satu apartemen kamar no. 505 yang terletak tidak jauh dari jalan Raya Muzdalifah, Mekkah. Kurang lebih lima belas orang sahabat dari pulau Jawa, Sumatera, Kalimantan, Madura, Lombok, Sulawesi, Sumbawa, bertemu dan saling bertukar pandangan yang berujung pada kemunculan komunitas ini.

Pada awal mula didirikannya, komunitas ini muncul dengan nama Market505. Merujuk kepada lokasi awal tempatnya berdiri yaitu kamar 505. Kemudian karena dipandang kata market dianggap kurang merepresentasikan visi komunitas yaitu kecintaan dan hadirnya seseorang kepada kota suci Mekkah, maka pada bulan Agustus 2014, disepakatilah namanya menjadi Cintamakkah.